BAHAYA INTERNET UNTUK REMAJA
Saat ini penggunaan Internet telah menjadi hal yang sangat popular dan terus tumbuh berkembang dalam kehidupan manusia saat ini, terlebih lagi dikaum milenial. Manfaat dari Internet tidak dapat diragukan lagi. Namun ada kekhawatiran efek negatif yang berkembang seiring dengan pertumbuhan Internet. Efek negatif dari penggunaan Internet saat ini menjadi perhatian banyak pihak dan bagaimana pengaruhnya terhadap remaja.
Internet dikalangan remaja sendiri merupakan kebutuhan primer. Terkadang Para remaja tanpa menyadari bahayanya internet. Ada banyak para remaja yang salah menggunakan Internet sehingga berdampak buruk baginya. Berdasarkan riset yang mendalam terdapat beberapa bahayanya dari salah penggunaan Internet di kalangan remaja, yaitu sebagai berikut: kurangnya komunikasi tatap muka, kurangnya kreativitas, cyber bulling, Insomnia, dan korupsi moral.
Internet memang sangat membantu dalam kehidupan, akan tetapi ia mempunyai kekurangan. Oleh karena itu para remaja harus pintar – pintar dalam menggunaan Internet, dan orang tua mempunyai peran yang sangat penting dalam mengawasi anak – anaknya. Sehingga para remaja dapat membentengi diri dari hal – hal negative dalam penggunaan internet.
Leave a Reply